Cidahu – Bhabinkamtibmas Desa Cidahu, Bripka Jejen Saepuloh, melaksanakan kegiatan Door to Door System (DDS) di Kp. Nangkabeurit, Rt 05/04, Desa Cidahu, Kecamatan Cidahu, Kabupaten Sukabumi, pada Selasa (30/7). Kegiatan ini bertujuan untuk menjaga sinergitas antara TNI, POLRI, dan masyarakat sekitar serta meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kapolsek Cidahu, AKP Akhmad Suryana Bande, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan DDS ini penting untuk menjalin komunikasi yang baik antara kepolisian dan masyarakat, serta memastikan situasi kamtibmas tetap kondusif.
Baca juga:
Polri Hentikan Kasus Nurhayati
|
"Kami berharap dengan kegiatan DDS ini, masyarakat Desa Cidahu dapat lebih waspada terhadap berbagai bentuk tindak kejahatan dan selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian jika ada gangguan kamtibmas, " ujar AKP Akhmad Suryana Bande.
Dalam kegiatan tersebut, Bripka Jejen Saepuloh menyampaikan beberapa himbauan penting kepada warga masyarakat, di antaranya:
- Meningkatkan kewaspadaan terhadap pencurian kendaraan bermotor (Curat, Curas, dan Curanmor), pencurian ternak, dan modus kejahatan lainnya yang dapat mengganggu ketertiban masyarakat.
- Menjaga sinergitas dengan masyarakat dan selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian, terutama Polsek Cidahu, jika terjadi pelanggaran hukum atau gangguan kamtibmas di wilayah Desa Cidahu.
- Menyampaikan informasi kontak HOTLINE/WA YANDUAN-INFORMASI Polres Sukabumi di nomor 0811-1699-110 dan kontak Bhabinkamtibmas Desa Cidahu di nomor 0812-1417-7045 untuk memudahkan pelaporan gangguan kamtibmas.
Selama kegiatan DDS berlangsung, situasi berjalan aman, lancar, dan kondusif. Masyarakat menyambut baik kehadiran Bhabinkamtibmas dan menyatakan kesiapannya untuk bekerja sama dalam menjaga keamanan lingkungan.