Dalam upaya menjaga keterlibatan dan kesadaran masyarakat terhadap situasi kamtibmas, Bhabinkamtibmas Desa Caringin, Aipda Dadang Suhendar S.Pd, menyelenggarakan giat anjangsana pada hari Rabu, 21 Februari 2024, di Kampung Babakan, Desa Caringin, Kecamatan Gegerbitung, Kabupaten Sukabumi.
Dalam kegiatan tersebut, Aipda Dadang tidak hanya sekadar menyambangi warga, namun juga memberikan sejumlah himbauan yang sangat relevan dengan kondisi lingkungan sekitar. Di antaranya, himbauan untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas dengan aktif melaksanakan ronda malam di Pos Satkamling, serta pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan kewaspadaan terhadap bencana alam.
Selain itu, upaya pencegahan terhadap tindak kejahatan seperti pencurian dengan pemberatan (Curat), pencurian dengan kekerasan (Curas), dan pencurian kendaraan bermotor (Curanmor) juga menjadi fokus himbauan. Aipda Dadang menegaskan agar warga selalu memarkir kendaraan di tempat yang aman dan menggunakan kunci ganda sebagai langkah preventif.
Tak hanya itu, menjelang Pemilu tahun 2024, Aipda Dadang juga mengimbau agar masyarakat tidak terprovokasi oleh berita yang belum tentu kebenarannya atau hoax. Hal ini penting untuk menjaga ketenangan dan keamanan selama proses pemilihan berlangsung.